Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo yang tergabung dalam Kelompok 367 Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjalankan salah satu program kerja berupa pengajaran yang bertempat di SDN 1 Tawangharjo, Desa Tawangharjo, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Pengajaran tersebut dilaksanakan dalam periode seminggu sekali selama 3 minggu. Sasaran dari program kerja pengajaran adalah kelas 1 dan kelas 2. Materi yang diajarkan merupakan materi di luar mata pelajaran yang diajarkan oleh guru-guru di kelas. Materi tersebut antara lain ada materi 4 Sehat 5 Sempurna, Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), serta Cita-cita Aku. Pelaksanaan pengajaran dilakukan dengan cara membagi mahasiswa KKN menjadi dua kelompok sehingga setiap kelas diampu oleh 4 orang mahasiswa. Kelas 1 diajarkan oleh 4 orang mahasiswa yang terdiri dari Arkan, Karina, Lionie, dan Nisrina serta di Kelas 2 terdiri dari Arziki, Khairi, Mahsa, dan Nauvela. Dalam prosesnya, pengajaran dilakukan secara menyenangkan karena selain penjelasan materi, terdapat juga praktik, ice breaking, dan nyanyian. Selain itu, untuk menambah keaktifan dan antusiasme dari murid-murid, terdapat hadiah atau reward yang diberikan apabila mereka bisa menjawab dari pertanyaan yang diberikan dalam setiap pengajaran. Banyak murid yang mengikuti pengajaran dengan antusias dan meriah selama pengajaran berlangsung.

Tujuan dari pengajaran yang dilakukan adalah untuk menambah wawasan kepada murid-murid di SDN 1 Tawangharjo tentang materi yang diberikan, selain dari yang mereka dapatkan dari guru saat di kelas. Manfaat yang diharapkan adalah mereka dapat menerapkan materi yang telah diajarkan dalam kehidupan sehari-hari.